artikel-kesehatan-toko-obat-herbal

Cara Menjaga Kesehatan Kulit Saat Bepergian



Anda sering bepergian? Bagaimana Cara menjaga kesehatan kulit anda? Saat kita sering bepergian, kadang kita lupa untuk menjaga kebersihan dan kesehatan kulit kita. Alhasil, sering setelah kita melakukan perjalanan dan sampai di rumah ada hal yang tidak kita inginkan terjadi pada kulit kita. Apakah anda pernah mengalaminya?
Lalu bagaimana tips dan cara menjaga kesehatan kulit ketika bepergian?
Berikut ini beberapa cara menjaga kesehatan kulit saat bepergian. Simak di HowSehat.

1. Tahu cuaca dan iklim
Persiapkan diri Anda untuk menghadapi cuaca di tempat yang hendak Anda tuju. Setiap daerah memiliki iklim yang berbeda. Maka, Anda harus memiliki persiapan ekstra untuk menjaga kesehatan kulit Anda.

2. Minum banyak air
Perbanyak minum air untuk menghindari dehidrasi. Selama di perjalanan, Anda harus mengonsumsi cairan yang cukup agar kulit tidak dehidrasi dan terlihat kering. 

3. Menjaga kelembapan
Selama perjalanan, Anda harus tetap menjaga kelembapan kulit agar tidak kusam dan kering. Anda selalu disarankan untuk menerapkan lebih banyak pelembap pada tubuh selama bepergian, karena akan membantu dalam menjaga kulit tetap terhidrasi.

Lalu apalagi cara menjaga kesehatan kulit saat bepergian?

cara-menjaga-kesehatan-kulit

4. Cleanse, scrub, dan tone
Tiga langkah perawatan kulit sederhana ini dapat menjaga kesehatan kulit selama Anda bepergian. Setelah membersihkan kulit, lakukan scrub sebentar dan bilas. Kemudian oleskan toner pada wajah. Kulit akan terasa segar, lembut, dan halus.

5. Gunakan tabir surya
Sebelum keluar rumah, pastikan bahwa Anda selalu menerapkan lotion tabir surya dengan SPF di atas 15. Sinar UV yang dipancarkan matahari sangat berbahaya bagi kulit Anda. Oleh karena itu, jagalah kulit indah Anda dari paparan sinar matahari yang berlebihan.
(http://www.merdeka. com/gaya/5-cara-menjaga-kesehatan-kulit-selama-bepergian. html)

Nah itulah beberapa tips dan cara menjaga kesehatan kulit saat bepergian. Semoga bisa berguna bagi Anda sekalian. Apabila Anda memiliki tips lain, silakan berikan pada kolom komentar. Terima kasih.

0 Response to "Cara Menjaga Kesehatan Kulit Saat Bepergian"